Pengertian dan Cara Melakukan Handstand dan Kopstand | Edukasi Center



Bagikan:


Grakan Gerakan Handstand, 

Gerakan dalam senam lantai merupakan perpaduan antara gerakan-gerakan dasar yang dikombinasikan sehingga menghasilkan sebuah gerakan yang indah diatas lantai senam. Salah dua gerakan dasar yang biasa digunakan dalam senam lantai yaitu Handstand dan Kopstand.


Handstand merupakan gerakan dalam senam lantai yaitu dengan gerakan berdiri dengan tangan, sedangkan kopstand merupakan gerakan dalam senam lantai dengan berdiri dengan kepala. Untuk lebih jelasnya, berikut diuraikan cara melakukan Handstand dan Kopstand dalam senam lantai.

Informasi menarik lainnya tentang gerakan dalam senam lantai, bisa teman-teman baca dibawah ini.
Berdiri dengan kepala adalah bentuk sikap berdiri pada kepala dengan tumpuan kepala dan kedua tangan. Cara melakukannya sebagai berikut.
  1. Berdiri tegak kedua kaki rapat, dan kedua lengan lurus rapat di samping badan, pandangan ke depan.
  2. Bungkukkan badan ke depan, letakkan kedua telapak tangan di matras.
  3. Letakkan pula dahi di matras di antara kedua tangan. Letakkan kedua tangan dan dahi membentuk segitiga sama sisi.
  4. Angkat pinggul ke atas, badan tegak lurus pada matras.
  5. Luruskan kaki ke atas, jaga keseimbangan dan pertahankan beberapa saat.
Berdiri dengan kedua tangan adalah bentuk sikap berdiri dengan tumpuan kedua belah tapak tangan. Cara melakukannya adalah sebagai berikut.
  1. Berdiri tegak dengan salah satu kaki berada di depan dan kedua tangan lurus di atas dengan telapak tangan terbuka, kemudian letakkan telapak tangan bertumpu di matras.
  2. Bungkukkan badan ke depan, kedua tangan tetap lurus lalu ayunkan kaki ke belakang atas, diikuti kaki yang satunya dan rapatkan, sehingga membentuk garis vertikal antara lengan, badan, dan kedua kaki lurus ke atas.
  3. Pertahankan sikap tersebut beberapa saat, jaga keseimbangan tubuh.
  4. Ayunkan kaki kanan dalam keadaan lurus ke atas, sehingga kaki kiri juga ikut terangkat ke atas, pertahankan sikap tersebut beberapa saat, jaga keseimbangan tubuh.
  5. Kembali ke sikap awal yaitu berdiri tegak, kedua lengan lurus di samping badan dan pandangan tetap ke depan.


Sumber pustaka : Pendidikan Jasmani, Olahraga, dan Kesehatan /Yusuf Hidayat, Sindhu Cindar Bumi, Rizal Alamsyah; ilustrator, Tim Redaksi.—Jakarta: Pusat Perbukuan, Kementerian Pendidikan Nasional, 2010.

Bagikan:


Materi Penjasorkes Lainnya:

0 Response to "Pengertian dan Cara Melakukan Handstand dan Kopstand | Edukasi Center"

Posting Komentar