Penjelasan Cara Melakukan Gerakan Meroda Pada Senam Lantai | EdukasiCenter



Bagikan:


Gerakan meroda, 

Senam dapat diartikan sebagai bentuk latihan fisik yang disusun secara sistematis dengan melibatkan gerakan-gerakan yang terpilih dan terencana untuk mencapai tujuan tertentu. Senam lantai merupakan salah satu bagian dari senam artistik.


Senam lantai merupakan salah satu cabang olahraga yang mengandalkan aktivitas seluruh anggota badan. Oleh karena itu, senam lantai juga disebut sebagai olahraga dasar. Beberapa contoh gerakan dasar senam lantai adalah meroda Meroda adalah suatu gerakan ke samping, pada saat bertumpu atas kedua tangan dengan kaki terluka lebar. Meroda dapat dilakukan dengan gerakan ke kiri dan ke kanan.

Informasi menarik lainnya tentang gerakan dalam senam lantai, bisa teman-teman baca dibawah ini.
Gerakan meroda memerlukan koordinasi gerakan yang baik. Teknik gerakan meroda dapat dilakukan sebagai berikut.
  1. Berdiri sikap menyamping arah gerakan, kedua kaki dibuka sedikit lebar, kedua tangan lurus ke atas serong ke samping (menyerupai huruf V) dan pandangan ke depan.
  2. Jatuhnya badan ke samping kiri, letakkan telapak tangan kiri ke samping kiri, kemudian kaki kanan diangkat lurus ke atas. Setelah itu disusul dengan meletakkan telapak tangan kanan di samping tangan kiri.
  3. Kemudian letakkan kaki kanan ke samping kaki kiri, tangan kiri terangkat disusul dengan meletakkan kaki kiri di samping kaki kanan.
  4. Badan terangkat, kedua lengan lurus ke atas kembali ke posisi semula.




Sumber pustaka : Pendidikan Jasmani Olahraga dan Kesehatan 2/Budi Sutrisno, Muhammad Bazin Khafadi; editor, Tim Editor Putra Nugraha; ilustrator, Tim Ilustrasi Putra Nugraha.—Jakarta: Pusat Perbukuan, Kementerian Pendidikan Nasional, 2010.

Bagikan:


Materi Penjasorkes Lainnya:

0 Response to "Penjelasan Cara Melakukan Gerakan Meroda Pada Senam Lantai | EdukasiCenter"

Posting Komentar